Rabu, 10 Juni 2009

Taman Mata Air Baotu Yang Indah

BERADA di kelilingi mata air lainnya, Taman Mata Air Baotu adalah taman batuan dan mata air alami yang unik dengan gaya etniknya.

http://www.gakei.com/lar/20060910.jpg

Baotu merupakan mata air terindah diantara 72 mata air lainnya di Jinan, sehingga dijuluki "mata air pertama di bawah surga", airnya mengalir melalui 3 undakan batu, kemudian mengaliri sekitarnya, seperti 3 tumpukan salju, hanya saja lebih indah.

http://scenery.cultural-china.com/chinaWH/images/arbigimages/4e8c4b571909ea9b4adf839a4fa08675.jpg

Air dari mata air ini terasa manis, sangat baik untuk membuat teh, menjadikan teh tersebut cantik warnanya, kaya aroma, dan enak rasanya. Duduk dibawah paviliun tempat menikmati pemandangan sekitar, yang berada di sebelah timur mata air dengan secangkir teh di tangan, Anda akan dibuat tak ingin meningglakan tempat ini.

http://www.chinahighlights.com/image/jinan/attraction/baotu-spring.jpg

Kini Taman Mata Air Baotu juga menjadi tempat untuk menyelenggarakan seminar dan pertunjukkan opera. Selama akhir pekan, beberapa pertunjukkan opera klasik Peking, seperti "Mencari Menantu Kaya" dan "Memandang Sungai Yangtze", dipertunjukkan di Gedung White Snow. Wisatawan juga dapat menikmati opera lokal yang istimewa disini, seperti Lu Ju dan Liuzi.



0 Comments:

Posting Komentar